Senin, 23 Juli 2012

Awal Bulan, Kontrak Kerja Baru

Akhirnya bisa posting juga. Setelah beberapa hari disubukan dengan pekerjaan. Selain itu juga ada faktor X sich.heheee... Meski postingnya telat, tak apalah.

Ingin berbagi cerita tentang perjalanan hidupku lagi. Tanggal 1 Juli 2012, aku resmi menjadi karyawan tetap di KUD Tani Jaya Unit Simpan Pinjam di Sidomulyo. Setelah menjalani masa training 4 bulan.Sebenarnya masa trainningnya 3 bulan,tetapi karena pada bulan - bulan terakhir training aku sering ijin tidak masuk kerja. Alhasil aku kena skorsing selama 1 bulan. Ya memang benar, bulan - bulan terakhir masa training aku sering ijin. Itu karena aku mengikuti tes Penerimaan CAKAD AAL 2012. Yang hasilnya aku belum lolos lagi.


Alhamdulillah meskipun aku tidak lolos, tetapi aku mendapat pekerjaan. Dan juga aku resmi jadi karyawan tetap di USP KUD Tani Jaya. Masa kontraku adalah 1 tahun. Awalnya aku ditawari untuk kontrak kerja langsung 2 tahun. Akupun sontak kaget. Dan aku mencoba untuk bernegosiasi agar masakontrak kerjanya 1 tahun saja dulu. Alhamdulillah itu disetujui. Karena tahun depan aku mencoba peruntungan lagi menjadi TNI AL.

Ini pengalaman kerja yang sebelumnya sama sekali tidak terpikirkan olehku. Juni tahun lalu, setelah aku lulus SMA. Dan untuk pertama kalinya aku belum lolos jadi KADET AAL. Aku mencoba melamar pekerjaan di salah satu perusahaan minuman jus di kota PAre. Alhamdulillah aku diterima sebagai bagian gudang. 3 bulan setelahnya aku diangkat sebagai supervisor. 5 bulan kemudian aku mengundurkan diri karena aku akan daftar jadi TNI lagi. Di masa aku mempersiapkan diri untuk daftar TNI, aku ditawari kerja di USP KUD Tani Jaya. Aku minta waktu untuk memikirkannya. Sehari kemudian aku menerima tawaran itu. hitung-hitung daripada nganggur. Lagian jam kerjanya gak full satu hari. Gak seperti jam kerja di kerjaanku yang pertama. Yang masuk mulai jam 7 pagi pulang - pulang palimg cepetjam 10 malam.

Aku bersyukurada yang nawari kerja.Jadi aku gakmenggantungkan diri terus kepada orang tua soal keuangan. yah meski gaji gak seberapa, tapi Alhamdulillah cukup untuk makan sehari - hari.

Pengalaman adalah Guru yang terbaik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ganlob.Com